Deteksi dini kanker serviks merupakan langkah penting dalam upaya penanganan kanker yang efektif. Semakin cepat kanker serviks terdeteksi, semakin besar peluang penyembuhan bagi penderita. Salah satu metode yang unggul dalam diagnosis kanker serviks adalah pemeriksaan video kolposkopi.
Pentingnya Deteksi Dini Kanker Serviks
Kanker serviks adalah kanker yang tumbuh pada sel-sel di leher rahim atau serviks. Pada tahap atau stadium awal, kanker serviks sering kali tidak menunjukkan gejala, sehingga banyak wanita yang tidak menyadarinya. Umumnya, gejala kanker serviks baru muncul ketika kanker ini sudah makin parah atau memasuki stadium lanjut.
Pada wanita, kanker serviks merupakan salah satu jenis kanker yang paling mematikan, selain kanker payudara. Oleh karena itu, upaya deteksi dini penting dilakukan guna mencegah penyebaran sel-sel kanker serviks.
Metode Deteksi Dini Kanker Serviks
Setiap wanita disarankan untuk melakukan pemeriksaan rutin meski tidak merasakan gejala apa pun. Deteksi dini membantu dokter memberikan penanganan lebih cepat dan efektif. Ada beberapa metode untuk deteksi dini kanker serviks, seperti Pap smear, HPV test, dan kolposkopi. Dari berbagai metode tersebut, kolposkopi, terutama video kolposkopi, menawarkan keunggulan dalam visualisasi dan dokumentasi kondisi serviks.
Pemeriksaan Video Colposcopy untuk Diagnosis Kanker Serviks : Bagaimana Cara Kerjanya?
Pemeriksaan kolposkopi bertujuan untuk memperkuat diagnosis kanker serviks dan mendeteksi keberadaan sel yang berisiko menjadi kanker atau cervical intra-epithenlial neoplasia (CIN). Pengecekan ini dilakukan dengan alat yang disebut kolposkop untuk melihat kondisi leher rahim secara lebih detail.
Kolposkopi biasanya hanya membutuhkan waktu sekitar 10–20 menit, mulai dari pemeriksaan menggunakan kolposkopi hingga pengambilan sampel jaringan leher rahim. Namun, pemeriksaan ini kadang menimbulkan rasa tidak nyaman.
Berikut ini adalah prosedur dan langkah pemeriksaan kolposkopi:
- Pasien diminta untuk melepas pakaian bagian bawah dan pakaian dalam.
- Pasien berbaring di kursi khusus dengan posisi lutut ditekuk dan kedua kaki dilebarkan serta diletakkan di tempat penopang kaki.
- Dokter akan memasukkan spekulum ke vagina agar bagian dalam vagina hingga serviks dapat terlihat jelas.
- Dokter akan mengusapkan asam asetat atau yodium di area leher rahim untuk mendeteksi sel serviks yang bersifat abnormal.
- Dokter mulai mengamati area serviks menggunakan kolposkop dan melihat ada tidaknya bagian yang tidak normal, lalu mengambil foto atau video dari bagian jaringan tersebut.
Jika ditemukan adanya jaringan yang tampak tidak normal, dokter juga akan melakukan biopsi dan mengirimkan sampel jaringan ke laboratorium.
Hasil pemeriksaan kolposkopi umumnya sebagai berikut:
- Tidak ditemukan CIN pada jaringan leher rahim atau serviks
- Ditemukan adanya sel abnormal bukan CIN, tetapi akibat infeksi atau gangguan selain kanker serviks seperti kutil kelamin atau polip serviks
- Hasil pemeriksaan biopsi tidak menunjukkan adanya sel abnormal pada sampel
- Hasil biopsi menunjukkan adanya sel abnormal yang dapat berpotensi menjadi kanker serviks
Bila hasil biopsi menunjukkan adanya pertumbuhan sel abnormal yang berpotensi kanker atau CIN, maka diperlukan penanganan lebih lanjut.
Manfaat Video kolposkopi
- Visualisasi yang Lebih Baik: Teknologi ini membantu dokter dalam melihat leher rahim dengan lebih detail dan memperbesar area yang mencurigakan.
- Dokumentasi: Gambar dan video yang diambil selama pemeriksaan dapat digunakan untuk evaluasi lebih lanjut dan sebagai bahan konsultasi dengan ahli lain.
- Diagnosis Lebih Akurat: Kombinasi visualisasi detail dan dokumentasi membantu dokter membuat diagnosis yang lebih akurat dan menentukan langkah penanganan yang tepat.
Kesimpulan
Pemeriksaan video kolposkopi adalah alat yang sangat efektif dalam mendeteksi kanker serviks sejak dini. Dengan visualisasi yang lebih baik dan kemampuan untuk mendokumentasikan hasil pemeriksaan, metode ini memberikan manfaat besar dalam diagnosis dan penanganan kanker serviks. Deteksi dini melalui video kolposkopi dapat membantu menyelamatkan nyawa dengan memungkinkan intervensi medis yang lebih cepat dan tepat.
Menyadari pentingnya deteksi dini dan memanfaatkan teknologi canggih seperti video kolposkopi adalah langkah krusial dalam melawan kanker serviks. Semua wanita sebaiknya melakukan pemeriksaan rutin dan berkonsultasi dengan dokter untuk memastikan kesehatan leher rahim mereka.