Kulit kepala yang panas disertai dengan rambut rontok berlebih dapat disebabkan oleh berbagai macam kemungkinan seperti penggunaan perawatan rambut yang tidak tepat, perubahan hormon, asupan gizi yang kurang, efek samping obat tertentu. Sedangkan panas di kulit kepala dapat disebabkan oleh kulit kepala yang terbakar sinar matahari, alergi, dan iritasi zat kimia.
Lalu kenapa udara atau cuaca panas bisa mempengaruhi pertumbuhan kulit kepala? Pada dasarnya, kulit kepala yang panas bisa menyebabkan inflamasi dalam sel dalam rambut, hal ini bsia menyebabkan sedikitnya supply oksigen pada kulit kepala dan membuat rambut lebih cepat rontok ataupun tumbuh dengan folikel yang tipis.
Untuk mengatasi keluhan kulit kepala yang terasa panas, maka Anda bisa melakukan beberapa hal:
1. Perhatikan Suhu Air Saat Keramas
Selain itu, yang perlu diperhatikan ialah suhu air saat keramas. Karena ternyata suhu air dapat mempengaruhi kesehatan kulit kepala. Air panas bisa mengikis kelembapan alami kulit kepala, yang kemudian memicu produksi minyak berlebih. Hal ini yang bikin rambut rentan terlihat lepek.
Jadi, disarankan untuk keramas menggunakan air dingin atau air yang memiliki suhu ruangan untuk menjaga rambut tetap bersih dan bebas lepek.
2. Lindungi Kepala
Cara lainnya untuk melindungi kulit kepala saat cuaca panas ekstrem ialah melindungi kepala terkena paparan sinar matahari langsung. Kamu bisa menggunakan payung atau topi saat beraktifitas diluar. Bagi yang mengenakan hijab, gunakan hijab dengan bahan yang mudah menyerap keringat seperti bahan katun, rayon dan voal.
3. Gunakan Kondisioner
Selanjutnya, kamu bisa gunakan kondisioner agar rambut tetap sehat terawat. Namun untuk rambut yang mudah rapuh, gunakan kondisioner dari tengah hingga ujung rambut, tanpa mengenai kulit kepala. Kamu juga bisa menggunakan dry shampoo, yang dapat menyerap minyak.
Kondisioner juga memiliki tingkat konsentrasi yang tinggi, sehingga memicu kulit kepala jadi lebih berminyak yang malah membuat rambut lepek. Jadi gunakan pemakaiannya dengan benar ya.
4. Gunakan Treatment Scalp
Mengingat pentingnya perawatan kulit kepala saat cuaca panas, maka kita bisa menambahkan treatment di luar shampoo dan konditioner untuk merawat kulit kepala. Salah satunya dengan menggunakan Klardie Scalpfree, produk perawatan kulit kepala dari Korea Selatan yang memiliki fungsi untuk mendinginkan dan menghidrasi kulit kepala.
Untuk informasi tentang Klardie Scalpfree bisa hubungi @st_aes atau hubungi kontak via website.